Rabu, 30 Agustus 2023

Definisi, Fungsi dan Konfigurasi Trungking Menggunakan Cisco Packet Tracer

Definisi, Fungsi dan Konfigurasi Trungking Menggunakan Cisco Packet Tracer


Trunking adalah teknik yang digunakan dalam sistem transmisi komunikasi data untuk memberi banyak pengguna akses ke jaringan dengan berbagi beberapa baris atau frekuensi. Seperti namanya, sistem ini seperti pohon dengan satu batang dan banyak cabang.

Silahkan Download Materi PPTnya pada link: Materi Trunking 

Selasa, 29 Agustus 2023

Cara Dasar Setting Mikrotik Untuk Pemula Menggunakan Winbox

 Cara Dasar Setting Mikrotik Sampai Bisa Koneksi Internet


Langkah awal, kamu perlu koneksikan antar perangkat secara physical dengan cara menghubungkan kabel LAN dari port internet di Modem ke Ethernet 1 di Mikrotik, kemudian dari Ethernet 2 Mikrotik ke PC Client. Sebagai gambaran, berikut adalah topologinya:

Setelah semua perangkat terhubung secara fisik, melalui PC Client kamu bisa konfigurasi Mikrotik. Tahapan-tahapan konfigurasinya sebagai berikut:

1. Buka aplikasi Winbox.


2. Pilih tab Neighbors, kemudian klik MAC Address Mikrotik, selanjutnya masukkan Username dan Password (secara default, Username "admin", Password dikosongkan), lalu klik Connect.


Berikut adalah interface Winbox setelah berhasil login.


3. Pilih menu Interfaces, Ether 1 adalah port yang terkoneksi ke Modem Internet dan Ether 2 adalah port yang terkoneksi ke PC Client.


4. (Opsi 1) Jika ISP memberikan IP Address DHCP, kamu perlu lakukan setting DHCP Client. Caranya, pilih menu IP > DHCP Client > Klik tanda "+" > Pada tab DHCP, kolom Interface pilih ether1 > Klik OK.


Setelah OK, jika statusnya bound berarti mikrotik sudah mendapatkan IP dari ISP.

 Kamu bisa melewati opsi 2 berikut jika IP dari ISP DHCP dan sudah bound, langsung ke point nomor lima.
(Opsi 2) Jika IP yang diberikan dari ISP adalah IP Public (Static). Kamu perlu tahu dahulu informasi berikut dari ISP yaitu IP Address, Gateway, dan DNS.


Langkah pertama, setting Addresses. Caranya pilih menu IP > Addresses > Klik tanda "+" > Kolom address masukkan IP dari ISP ditambah subnetnya, contoh /24 > Interface pilih ether 1 > Klik OK.


Langkah kedua, setting Gateway. Caranya klik IP > Routes > Klik kolom Gateway kemudian masukkan IP Gateway yang diberikan ISP > Klik OK.


Langkah ketiga, setting DNS. Caranya pilih menu IP > DNS > Pada kolom server, masukkan informasi DNS yang diberikan ISP > Ceklis Allow Remote Requests > Klik OK.


5. Jika langkah nomor empat sudah dilakukan, selanjutnya perlu di-test apakah konfigurasinya sudah sesuai. Caranya pilih menu New Terminal > Lakukan Ping ke Google dengan mengetikkan "ping www.google.com". Jika berhasil, artinya konfigurasi sudah sesuai.


6. Setelah selesai konfigurasi port Ethernet 1 yang mengarah ke modem internet, selanjutnya perlu konfigurasi port Ethernet 2 untuk meneruskan bandwidth internet ke PC Client. Pertama, perlu menambahkan IP Addresses baru untuk PC Clinet. Caranya pilih menu IP > Addresses > Klik tanda "+" > Pada kolom Address, masukkan alokasi IP yang kita berikan untuk PC Client, misal 192.168.14.1/24 > Kolom interface, pilih ether 2 > Klik OK.


7. Berikutnya setting DHCP Server. Caranya pilih menu IP > DHCP Server > DHCP Setup > DHCP Interface pilih ether 2 > Next > DHCP Address Space biarkan default > Next > Gateway default > Next > Addresses to Give Out default > Next > DNS default > Next > Lease Time default > Next > OK.


8. Kemudian kita perlu setting Source NAT. Caranya, pilih menu IP > Firewall > Pilih tab NAT > Klik tanda "+" > pada tab General, Out. Interface pilih ether 1 > Klik Tab Action > pada kolom Action, pilih masquerade > Klik OK.



Sampai di sini kita sudah selesai melakukan konfigurasi pada Mikrotik. Terakhir, kita test ping dari PC Client menggunakan CMD. Jika reply, berarti PC Client sudah dapat terhubung ke Internet.


Untuk memastikan, kita bisa test akses ke internet menggunakan browser dari PC Client.


selesai

sumber: caraprima.com

MATERI VLAN



SILAHKAN DOWNLOAD PADA LINK DIBAWAH:


materi VLAN 

Minggu, 27 Agustus 2023

Mengenal Jaringan Komputer (PAN, LAN, MAN dan WAN)

Dasar Jaringan Komputer

Materi Pembahasan:

                   Definisi jaringan komputer 

                       Manfaat jaringan computer 

                       Konsep Jaringan Komputer 

   LAN 

   PAN

   MAN 

   WAN 

   Topologi Jaringan

                       Konfigurasai Dasar Jaringan Komputer      


Definisi jaringan komputer 

Apakah yang dimaksud dengan jaringan computer ?

Secara sederhana pengertian dari jaringan komputer adalah hubungan antara 

dua atau lebih sistem komputer melalui media komunikasi untuk melakukan 

komunikasi data satu dengan yang lainnya.


 Manfaat jaringan computer :

Manfaat utama yang dapat kita rasakan dari terbentuknya jaringan komputer 

adalah :

1. Dapat saling berbagi (sharing) sumber daya peralatan (devices) secara 

bersama seperti harddisk, printer, modem, dan lain sebagainya. Dengan 

demikian terjadi peningkatan efisiensi waktu dalam operasi dan biaya 

pembelian hardware.

2. Dapat saling berbagai (sharing) penggunaan file yang ada pada server

atau pada masing-masing workstation.

3. Aplikasi dapat dipakai bersama-sama (multiuser) 

4. Akses ke jaringan memakai nama, kata sandi, dan pengaturan hak untuk 

data-data rahasia, sehingga masing-masing pengguna memiliki otorisasi. 

5. Komunikasi antar pemakai melalui email atau LAN Conference. 

6. Pengontrolan para pemakai ataupun pemakaian data secara terpusat dan 

oleh orang-orang tertentu, sehingga meningkatkan keamanan dan dapat 

melakukan pendelegasian pekerjaan yang sesuai.


Konsep Jaringan Komputer 

       Jaringan Komputer

¨   Arsitektur, Sejarah, Standarisasi dan Trend

Saat ini, internet dan world wide web (www) sangat populNer di seluruh dunia. Banyak masyarakat yang membutuhkan aplikasi yang berbasis internet, seperti e-mail dan akses web melalui internet. Sehingga makin banyak aplikasi bisnis yang berkembang berjalan di atas internet.  



Gambaran jaringan Komputer







Internetworking (WAN, MAN, LAN)


Jarak merupakan pembeda Antara LAN, MAN, dan WAN





¡ Model Arsitektur TCP/IP  

Protokol TCP/IP terbentuk dari 2 komponen yaitu Transmission Control Protocol (TCP) dan Internet Protocol  

(IP).  

¡ Internetworking

Tujuan dari TCP/IP adalah untuk membangun suatu koneksi antar jaringan (network), dimana biasa disebut internetwork, atau internet, yang menyediakan pelayanan komunikasi antar jaringan yang memiliki bentuk fisik yang beragam. Tujuan yang jelas adalah menghubungkan komputer (hosts) pada jaringan yang berbeda, atau mungkin terpisahkan secara geografis pada area yang luas.  

 

¨   internetworking


¨ Protokol 




JARINGAN PAN (PERSONAL AREA NEWORK) 
   

Pengertian Jaringan PAN  

Jaringan PAN merupakan jaringan komputer yang menghubungkan komputer dengan 
komputer maupun perangkat lain dalam jarak sangat dekat, misalnya dalam satu  ruangan. Melalui jaringan ini komputer bisa dihubungkan dengan kabel dan internet ke printer, PDA, dan perangkat lainnya.  

Fungsi Jaringan PAN  

Jaringan PAN dengan cakupan area yang sangat dekat dan tidak sampai lintas ruangan apalagi 
lintas lantai dalam satu gedung perkantoran. Memiliki beberapa fungsi, yaitu:  
Menjadi media penghubung antara komputer dengan perangkat lain dalam satu ruangan.  
Membantu membangun media komunikasi yang mudah dan juga personal.  

Karakteristik Jaringan PAN  

Jaringan PAN sebagaimana jenis jaringan komputer lain juga memiliki karakteristik khas. Seperti:
Kontrol terhadap jaringan dan perangkat dilakukan secara personal, sehingga bisa disebut memakai otoritas pribadi. 
Data yang ditransmisikan memakai jaringan PAN sifatnya khas dan personal. Cakupan atau jarak jangkauan jaringan PAN hanya beberapa meter saja, dan dipengaruhi pula oleh panjang pendek kabel yang digunakan. 
Menggunakan beberapa teknologi protokol seperti bluetooth, WiFi, Infrared, dan WAP. 
Perangkat Jaringan PAN  
Supaya jaringan PAN ini bisa dibangun atau dibentuk, maka perlu menyediakan teknologi 
protokol yang memadai.  Bisa memakai bluetooth, bisa juga memakai infrared, dan bahkan hanya memakai Wifi. Namun, untuk beberapa perangkat bisa terhubung tet ap memerlukan kabel. 
 
Kelebihan Jaringan PAN  

Jaringan PAN dengan cakupan areanya yang sangat dekat ternyata memberikan banyak 
kelebihan. Seperti: 
1. Jaringan Lebih Dekat 
Kelebihan yang pertama adalah jaringan PAN ini sifatnya dekat, sehingga mudah untuk digunakan dan bahkan diinstal sendiri. Sebab kebutuhan perangkatnya terbatas dan biasanya sudah umum digunakan dalam keseharian. 
2. Data Bersifat Pribadi 
Data yang dikirimkan atau saling dibagikan sifatnya pribadi, sehingga mendapatkan dukungan privasi. Selain itu karena sifat ini pula maka proses berbagi data tidak akan terganggu oleh faktor cuaca maupun gangguan dari pengguna lain. 
3. Media Komunikasi yang Praktis 
Penggunaan jaringan PAN ini simpel, hanya cukup dihubungkan dengan media konektivitas di perangkat yang akan dihubungkan satu sama lain. Sehingga dalam hitungan detik perangkat sudah terhubung, yang kemudian bisa digunakan berkomunikasi dengan praktis. 
4. Bisa Terhubung Tanpa Kabel 
Jaringan PAN tidak selalu membutuhkan kabel, bahkan seringnya tanpa memakai kabel. Meskipun begitu jaringan ini mendukung saling berbagi file dalam banyak format. Mulai dari data berbentuk dokumen, audio, sampai data berbentuk video. 
Kekurangan Jaringan PAN 
Jaringan PAN kemudian juga memiliki beberapa kekurangan, seperti: 
Tidak mendukung komunikasi jarak jauh, bahkan jaringan ini belum mendukung komunikasi antar lantai dalam satu gedung. 
Jaringan sangat dipengaruhi oleh kondisi sinyal, jika sinyal buruk maka koneksi tidak dapat dilakukan. 
Proses berbagi atau mengirimkan file hanya bisa satu per satu, artinya tidak bisa 
mengirimkan dua file atau lebih sekaligus. 
Luas area yang terbatas, sehingga kurang mendukung untuk menghubungkan komputer yang terpisahkan jarak jauh. 

Contoh Jaringan PAN  

Lalu, apa saja contoh aplikasi dan penggunaan jaringan PAN?, agar kamu semakin paham 
dengan pengertian LAN, MAN, WAN, dan PAN, berikut Contohnya sangat banyak, dan paling sering dijumpai atau dilakukan sendiri antara lain: 
Menghubungkan perangkat komputer dengan smartphone memakai bluetooth. 
Menghubungkan mouse dengan komputer memakai bluetooth. 
Menghubungkan komputer dengan printer memakai bluetooth. 
dan lain sebagainya. 
Melalui pembahasan detail di atas tentu sudah dipahami seperti apa pengertian LAN, MAN, WAN, dan PAN. Perbedaan paling mencolok adalah dari luas area cakupan jaringan. Jika diurutkan dari yang terdekat sampai terjauh maka dimulai dari PAN, LAN, MAN, dan baru kemudian disusun WAN yang masing-masing digunakan sesuai kondisi dan kebutuhan. 



JARINGAN MAN (METROPOLITAN AREA NEWORK) 
 

Pengertian Jaringan MAN  

MAN merupakan jaringan komputer yang cakupan areanya cukup luas, bisa dalam satu kota yang sama. Adapun jarak antara server dengan user antara 5 sampai 50 km. Jenis jaringan ini umum digunakan untuk me nghubungkan server dari perusahaan pusat dengan user di kantor cabang.  

Fungsi Jaringan MAN  

Jaringan MAN kemudian memiliki sejumlah fungsi spesifik, diantaranya adalah: 
Membantu membangun sistem jaringan yang mengkombinasikan dua server. 
Membantu menghubungkan komputer dari satu kota ke kota lain. 
Membantu meningkatkan efisiensi dalam hal komunikasi antara kantor pusat dengan cabang. 

Karakteristik Jaringan MAN 

MAN juga memiliki karakter khas yang membuatnya berbeda dengan jaringan jenis lain. Seperti: 
Cakupan area lebih luas, yakni berjarak antara 5 sampai 50 km. 
Tidak dibangun instansi melainkan oleh jasa yang melayani jaringan MAN dan digunakan oleh suatu instansi. 
Ukuran jaringan MAN lebih besar dengan cakupan area lebih luas dibanding jaringan LAN. 
Jaringan MAN merupakan jaringan berkecepatan tinggi. 
Jaringan MAN memiliki 1-2 kabel dan tidak memiliki elemen switching. 

Perangkat Jaringan MAN 

Dalam membangun jaringan MAN, maka dibutuhkan beberapa perangkat berikut ini: 
Router, digunakan untuk melakukan proses rooting agar jaringan MAN bisa terbentuk dengan baik. 
Switch, berfungsi untuk menghubungkan beberapa perangkat yang berbeda. 
Radio frekuensi, berfungsi sebagai pemancar sinyal yang membantu pengiriman data dalam satu kota atau antar kota. 
Hub, digunakan untuk menerima sinyal dari satu komputer ke komputer lain. 

Kelebihan Jaringan MAN 

Penggunaan jaringan WAN kemudian menawarkan banyak kelebihan, seperti: 
Data tersimpan di server kantor pusat dan merupakan pusat data. 
Setiap data sifatnya real time, ada data baru maka pusat data akan langsung terupdate. 
Informasi dan data lebih mudah disebarkan secara luas. 
Tersedia banyak pilihan media komunikasi antara kantor pusat dengan cabang. Seperti email, chatting, dan video telekonferensi. 

Kekurangan Jaringan MAN 

Selain punya banyak kelebihan, jaringan MAN juga memiliki beberapa kekurangan. Seperti: 
Biaya operasional mahal, karena membutuhkan jaringan internet dan biaya-biaya lainnya. 
Proses instalasi rumit sehingga cenderung sulit atau tidak mudah. 
Jika terjadi masalah atau troubleshoot pada jaringan maka butuh waktu lama untuk bisa normal kembali, karena penanganannya tidak mudah. 
Sering menjadi sasaran cracker. 

Contoh Jaringan MAN 

Adapun contoh untuk aplikasi jaringan MAN sendiri cukup banyak, paling mudah ditemui adalah jaringan bank. Jaringan bank antara satu kota dengan kota lain bisa saling terhubung berkat penggunaan jaringan MAN. Selain itu, juga sering diaplikasikan di lingkungan kampus yang besar. 
 
 
 
 
 
 
 
JARINGAN WAN (WIDE AREA NEWORK) 
 

WAN (Wide Area Network)  
Jenis jaringan yang ketiga adalah WAN atau Wide Area Network yang juga menjadi jenis jaringan yang banyak digunakan. Berikut penjelasan detailnya.  

Pengertian Jaringan WAN  

Definisi jaringan WAN adalah sebagai jenis jaringan komputer yang cakupan areanya pal ing luas, tidak hanya lintas kota namun lintas pulau, lintas negara, dan lintas benua. Jaringan ini dibangun dengan menggunakan kabel fiber optik yang ditanam di tanah maupun di dasar laut.  

Fungsi Jaringan WAN  

Cakupannya yang luas dan membantu menghubungkan server antar negara dan benua, memiliki beberapa fungsi khas. Diantaranya adalah:  
Menjadi penghubung antara jaringan LAN dengan jaringan MAN.  
Membantu mempercepat proses sharing data atau berbagi data dan informasi.  
Memudahkan sekaligus mempercepat kegiatan komunikasi yang terpisah jarak yang jauh.  
Memudahkan update data karena real time sekaligus lebih ekonomis.  
Menjadi media untuk menyampaikan informasi dengan cepat, mudah, sekaligus efisien.  

Karakteristik Jaringan WAN  

Sama halnya dengan jenis jaringan lain yang sudah disebutkan, jaringan WAN kemudian memiliki karakter khas yang membuatnya mudah dibedakan dengan jaringan lain. Karakteristik 
1. Menghubungkan Perangkat yang Berjauhan 
Karakter pertama, jaringan WAN bisa menghubungkan perangkat (komputer) yang terpisah jarak cukup jauh. Jaringan ini mampu menghubungkan komputer lintas pulau, negara, dan bahkan benua. 
2. Menggunakan Jasa Telekomunikasi 
Mendukung kecepatan berbagi data dan akses data dari server ke komputer para user. Maka jaringan ini menggunakan jasa telekomunikasi, sehingga memaksimalkan komunikasi antara karyawan di pusat dengan cabang atau antar cabang. 

Perangkat Jaringan WAN 

Membangun jaringan WAN juga dibutuhkan beberapa perangkat, diantaranya adalah: 
Router. 
Modem. 
Switch. 
Multiplexer. 
CSU atau DSU. 

Kelebihan Jaringan WAN 

Jaringan WAN kemudian menawarkan sejumlah kelebihan yang tidak bisa disediakan oleh jaringan jenis lain. Seperti: 
1. Server Pusat adalah Bank Data 
Kelebihan yang pertama adalah server pusat berfungsi sebagai bank data. Artinya semua data dari semua kantor cabang tersimpan di server pusat tersebut. Sehingga semua kantor cabang bisa mengakses data antar cabang dan pusat dengan mudah dan relevan. 
2. Jaringan Luas 
Kelebihan kedua adalah cakupan area jaringan yang sangat luas, sehingga bisa menjadi penghubung komunikasi dan jembatan saling berbagi data tanpa khawatir terpisah jarak jauh dan berbenturan dengan lautan maupun samudra. 
Sebab bisa menjangkau kantor di pulau yang berbeda sampai negara dan benua yang berbeda. 
3. Memaksimalkan Penghematan Biaya 
Menggunakan jaringan WAN juga membantu perusahaan menghemat biaya. MIsalnya dari segi biaya internet, biasanya bisa ditagihkan di satu kantor pusat. 
Sehingga cukup menyediakan satu jaringan internet, maka semua komputer yang terhubung bisa menggunakannya juga. 

Kekurangan jaringan WAN

Meskipun memiliki banyak kelebihan, jaringan WAN juga memiliki beberapa kekurangan. Misalnya: 
1. Keamanan Data Rentan 
Kekurangan yang pertama adalah keamanan data yang lebih rentan, sehingga mudah sekali dibobol. Sebab terhubung dengan internet dan jaringan ini rumit, ketika ada masalah maka perbaikannya memakan waktu lumayan. 
2. Jaringan yang Rumit 
Berhubung jaringan WAN memiliki area cakupan yang sangat luas, maka model jaringannya terbilang rumit. Proses instalasinya memakan waktu lama dan demikian halnya saat terjadi masalah. Perbaikannya jarang bisa diselesaikan dengan cepat. 
Contoh Jaringan WAN 
Contoh penerapan jaringan WAN ini juga cukup beragam, paling mudah ditemui adalah jaringan CCTV yang mengatur atau memonitoring kondisi lalu lintas. Selain itu, jaringan WAN juga umum digunakan untuk perusahaan internasional. 
 





Jumat, 25 Agustus 2023

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7 Via Virtualbox

 

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian Via Virtualbox



Pengertian Linux


Linux merupakan system operasi untuk sebuah komputer/pc yang dapat bekerja secara Multitasking (dapat menjalankan beberapa aplikasi atau pekerjaan secara  bersamaan). contohnya : dapat bermain game, menginstall package, dan mendownload sebuah file di internet. dan MultiUser (Linux mendukung penggunaan aplikasi atau computer untuk melayani beberapa user/pengguna secara sekaligus). contohya sebuah program dapat pakai secara bersama-sama pada sebuah jaringan (network).



System operasi yang berbasis linux dapat berjalan pada multi platform atau tidak tergantung pada spesifikasi hardware tertentu, walaupun ada spesifikasi minimumnya. OS berbasis linux dapat berjalan mulai dari platform notebook komputer/pc bahkan supercomputer. perbedaan yang paling mencolok antara Linux dan oprating system lain yaitu Linux merupakan open source (sumber terbuka).

Pengertian Debian


Debian merupakan sebuah sistem operasi open source (sumber terbuka), berbasis linux yang dikembangkan secara terbuka oleh banyak pengembang Debian (Project Debian). Sistem operasi Debian menggunakan kernel linux dan serta menggunakan perangkat lunak (software) yang dikembangkan dengan lisensi GNU, itulah kenapa debian populer disebut dengan nama Debian GNU/Linux.

Langkah-langkah Membuat Virtual Machine Debian 7


  • Buka virtualbox lalu klik New/Baru bisa juga menggunakan Shortcut Keyboard Ctrl + N.
Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Beri namatype dan versi virtual machine, Virtualbox akan menyesuaikan type dan versi OS jika nama yang kita ketik sesuai dengan nama OS yang di ketik.
Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Tentukan alokasi RAM untuk virtual machine, virtual box akan menentukan alokasi minimum dari virtual machine (OS) yang akan dibuat secara otomatis. Jika kamu ingin menambahkannya tambahkan secukupnya, jangan melebihi tanda hijau. Karena nanti bisa saja mengganggu system operasi utama.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Langkah selanjutnya pembuatan Virtual Harddisk, langsung klik saja Enter untuk membuat.
Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Langkah selanjutnya yaitu pemilihan jenis extensi file dari harddisk virtual yang akan dibuat. secara default extensi harddisk virtual pada virtualbox menggunakan format file VDI (VirtualBox Disk Image) sebagai penyimpanan hard disk virtual. selain extensi bawaan virtualbox, VirtualBox juga mendukung  jenis extensi file dari aplikasi-aplikasi virtual yang lainnya, diantaranya :
        1. VMDK (Virtual Machine Disk) : format dari program virtual Vmware

        2. VHD (Virtual Hard Disk) : format dari Microsoft Virtual PC

       3. HDD (Parallels Hard Disk) : format  aplikasi Parallels atau format dari aplikasi virtual                QEMU. Pilih saja VDI lalu Klik Lanjut/Continue.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7          
  • ·         Kemudian pilih Dynamically allocated.
Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7
  
  • Tentukan kapasitas ruang harddisk yang akan digunakan, virtualbox akan meberikan kapasitas minimum secara otomatis berdasarkan jenis system oprasi yang telah ditentukan sebelumnya, pada Debian 6 kapasitas minimum yang dibutuhkan agar Debian 6 tersebut dapat diinstall adalah GB, jika ingin menambahkan tambahkan sesuai kebutuhan dengan pertimbangan berapa kapasitas yang masih kosong pada komputer fisik (Host). klik tombol Buat (create)

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Langkah berikutnya kita masukkan iso file Debiannya dengan cara, masuk ke setting (Ctrl + S) klik gambar CD/DVD lalu cari iso file debian. Setelah itu Klik OK.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

Proses pembuatan mesin virtual debian 7 sudah selesai, langkah selanjutnya tinggal menginstalnya.


Instalasi Debian 7 Wheezy


  • Selanjutnya install debiannya, disini saya menggunakan versi debian- debian-7.0.0-i386-DVD-1. klik Enter untuk menginstall.
Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih bahasa yang digunakan untuk installasi dan yang nantinya akan digunakan sebagai bahasa default system. Pilih English.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih Negara dimana anda berada karna saya di Indonesia pilih Other atau Klik “O 1x” pada keyboard.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Kemudian pilih Asia atau Klik “A 3x” pada keyboard.


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih Negara, pilih Indonesia atau Klik  “I 2x” pada keyboard. 

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7
  • Pilih United States lalu Enter.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Untuk Keyboard Layoutnya biarkan saja default atau American English.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Kemudaian beri Hostname yang mau kamu buat, ex : debian6

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Kemudaian beri Domain yang mau kamu buat, ex : waroungtkj.com.


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Buat Password untuk rootnya.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Konfirmasi Password


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Masukkan nama User Baru. ex : nanang pratama


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7


  • Untuk username accountnya samakan saja dengan nama user pertama. <Continue>.


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Masukkan password untuk User Baru. 


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7



  • Lalu konfirmasi passwordnya


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Lalu pilih Time Zone, sesuaikan dengan kota tempat yang kamu tinggali disini saya memilih Western untuk Zona Waktunya, Enter. 

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pemilihan konfigurasi partisi pilih Guided - Use Entire Disk. jika kamu ingin membagi secara manual pilih Manual, namun untuk mempermudah pilih saja yang pertama, kapasitas partisi untuk system dan swep akan dibagi secara otomatis. 


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Langsung Next saja. 


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7
  • Next lagi. 

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Lalu Finish, pada gambar dibawah terlihat 2 partisi dengan kapasitas berbeda

        #1 primary 10.2 GB B f ext3 / <-- untuk partisi system, jika pada windows
            sama dengan partisi c
 
        #5 logical 488.6 MB   f swap   swap <-- digunakan untuk alokasi RAM jika          RAM fisik yang sebenarnya telah digunakan biasanya partisi Swap 1/2 dari                   kapasitas RAM fisik.


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih <Yes> agar debian dapat diinstall (Write).


Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Skip saja atau pilih <No>.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Skip lagi, pilih <No>.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Disini kita diminta untuk berpartisipasi di dalah survei penggunaan package atau konfigurasi debian, atau kata lainnya kita diminta untuk mengirim statistik data secara otomatis apa saja yang kita lakukan dengan konfigurasi debian ini. pilih saja <No>.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih paket software yang ingin diinstall, pilih saja [*] standard system. gunakan tombol space untuk memilih atau tidak memilik paket softwarenya, bila kamu menginginkan tampilan grafis maka pilih Grapical desktop environment.

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Pilih <Yes> untuk GROUB BOOT. 

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7


  • Sampai disini installasi debian pun rampung, langsung saja <Continue>

Langkah-Langkah Menginstal Linux Debian 7

  • Untuk melakukan sebuah konfigurasi masuk dengan root/su lalu masukkan passwordnya.


SOAL DAN LINK FORM UJIAN (PAT) SMK DAN MA SEMESTER GENAP

JADWAL UJIAN PENILAIAN AKHIT TAHUN (PAT) SMK IT DAN MA GLOBAL AL-JABBAR TAHUN AJARAN 2023-2024